Postingan

Menampilkan postingan dari 2017

Indonesia Raya 3 Stanza

Lagu kebangsaan bangsa Indonesia berjudul Indonesia Raya yang diciptakan oleh Wage Rudolf Supratman. Lagu ini pertama kali perkenalkan pada 28 Oktober 1928 pada saat Kongres Pemuda II di Batavia. Stanza pertama lagu Indonesia Raya dipilih sebagai lagu kebangsaan Indonesia pada saat Indonesia memproklamasikan kemerdekaannya pada 17 Agustus 1945. Sebenarnya, lagu Indonesia Raya terdiri dari 3 stanza.            Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Bapak Muhadjir Effendy yang sekarang menjabat menginginkan lagu Indonesia Raya dinyanyikan kembali sesuai dengan teks aslinya di sekolah-sekolah. Hal ini bertujuan agar rakyat Indonesia serta generasi penerus bangsa dapat mengetahui teks asli Indonesia Raya. Lagu Indonesia Raya 3 Stanza ini sudah mulai dinyanyikan di beberapa sekolah. Jadi, para guru dan siswa harus kembali menghafal stanza 2 dan stanza 3.            Menurut saya, keputusan Me...

Guru adalah Panutan

       Guru adalah orang dewasa yang memiliki tugas dan tanggung jawab untuk memberikan ilmunya kepada orang banyak agar ilmunya tersebut dapat merubah seseorang menjadi lebih baik serta dapat mencapai tujuannya. Guru adalah profesi yang sangat mulia karena tanpa tak akan muncul orang-orang hebat di dunia ini. Guru biasa disebut sebagai pahlawan tanpa tanda jasa karena ia memberikan ilmunya tanpa pamrih dan tidak memilih-milih kepada siapa ia harus memberikan ilmunya. Mennjadi seorang guru tidaklah mudah banyak masalah-masalah yang harus dihadapinya. Menjadi seorang guru memiliki tanggung jawab yang besar.           Seperti kata pepatah “guru digugu lan ditiru”, dalam pepatah itu artinya guru dipercayain banyak orang dan ditiru banyak orang. Guru adalah panutan bagi murid dan masyarakat sekitar. Jika seorang guru tidak melakukan sesuatu yang tidak baik maka tidak menutup kemungkinan bahwa muridnya pun akan melakukan hal...

Divorce

           Setiap pasangan suami istri pasti tidak ingin terjadi pertengkaran yang nanti akan berujung dengan perceraian. Dalam Islam, perceraian merupakan suatu yang dibenci oleh Allah. Apalagi bagi pasangan yang memiliki buah hati tentu hal ini sangat sulit diterima oleh buah hati bahwa orang tuanya tidak bersama lagi. Perceraian tentu akan berdampak buruk bagi psikologis anak, apalagi jika kedua orang tuanya tidak memiliki hubungan yang baik setelah bercerai dan tidak memiliki komitmen untuk membesarkan anak meskipun sudah bercerai. Dalam perceraian kedua orang tua, anaklah yang menjadi korban dari keegoisan kedua orang tuanya.           Dampak buruk bagi anak dari perceraian orang tuanya adalah anak bisa saja merasa frustrasi karena belum bisa menerima perceraian kedua orang tuanya. Akibat dari frustrasi itu, anak menjadi hilang arahan dan mencari kesenangannya di luar rumah. Akibat perceraian orang tua ju...

Berilmu Tapi Korupsi

          Akhir-akhir ini, negara ini dihebohkan dengan kasus korupsi yang sempat menjadi headline diberbagai media massa. Kasus korupsi melibatkan sejumlah pejabat, yang mana diantaranya adalah Ketua DPR, yang berinisial SN. SN terlibat kasus korupsi pengadaan E-KTP yang merugikan berjuta-juta rakyat Indonesia karena sampai saat ini E-KTP yang sudah dibuatnya dari beberapa waktu lalu tak kunjung jadi. Selain kasusnya yang menghebohkan dan merugikan banyak orang. Pemberitaan ini juga diwarnai dengan drama yang dilakukan oleh SN, mulai dari sakit sampai menghilang saat dijemput oleh KPK dan akhirnya ditemukan mobilnya menabrak tiang listrik.           Orang yang memiliki jabatan tinggi pastilah mempunyai pendidikan yang tinggi dengan gelar-gelar beken di belakang namanya. Hal ini menunjukkan bahwa orang-orang tersebut tergolong orang yang pintar. Selain dalam bidang akademik, mereka juga pintar untuk menarik perhati...

Ilmu Bahasa dan Budaya

Sekolah Menengah Atas adalah jenjang pendidikan terakhir yang harus ditempuh seseorang sebelum melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Di SMA ini, siswa sudah bisa memilih apa yang diminatinya. Jurusan yang paling populer dan terdengar sangat familiar adalah jurusan IPA dan IPS. Bagi siswa yang memiliki minat yang besar dan ingin melanjutkan pendidikannya yang masih satu jalur dengan IPA maka disarankan untuk memilih jurusan IPA ini, begitu pula dengan siswa yang memiliki minat besar dengan IPS maka disarankan untuk mengambil jurusan IPS. Namun, banyak orang yang lupa bahwa selain IPA dan IPS masih ada jurusan satu lagi, yaitu jurusan IBB yang memiliki kepanjangan Ilmu Bahasa dan Budaya. Jurusan ini memang terdengar asing bagi sebagian orang karena tidak disemua sekolah terdapat jurusan ini. Di Jakarta Utara sendiri, hanya ada beberapa sekolah yang ada jurusan IBB ini, salah satunya adalah SMA Negeri 18 Jakarta. Di jurusan IBB, khususnya di SMAN 18 Jakarta ini siswa akan mendapa...

Ujian Nasional

Untuk menyelesaikan studi dari jenjang pendidikan dasar sampai jenjang pendidikan menengah, kita haruslah terlebih dahulu menyelesaikan Ujian Nasional. Ujian Nasional biasa dilaksanakan selama beberapa hari saja, tergantung dari mata pelajaran yang akan diujikan. Untuk SD mata pelajaran yang akan diujikan adalah Matematika, IPA dan Bahasa Indonesia. Sementara untuk SMP mata pelajaran yang akan diujikan adalah Matematika, IPA, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris. Untuk SMA sendiri mata pelajaran yang diujikan adalah Matematika, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris serta 3 mata pelajaran sesuai dengan jurusan yang diambil. Ujian Nasional dianggap sebagai penentu kelulusan seseorang, bila nilai ujian nasional tidak mencapai ketentuan nilai minimal maka orang tersebut tidak dapat lulus. Bagaimana bisa kelulusan seseorang yang telah belajar 6 tahun di sekolah dasar dan 3 tahun belajar di sekolah menengah pertama dan menengah atas dapat ditentukan dalam dari tiga sampai empat hari saja? Mengapa ...

Ujian Nasional Semakin Canggih

Di Indonesia diwajibkan untuk menempuh pendidikan selama 12 tahun. Untuk menyelesaikan studi dari jenjang pendidikan dasar hingga pendidikan menengah dan melanjutkan ke jenjang pendidikan selanjutnya tentu kita haruslah terlebih dahulu untuk melaksanakan Ujian Nasional. Zaman semakin berkembang, kini, Ujian Nasional tidak lagi menggunakan ujian tertulis tetapi menggunakan komputer. Ujian Nasional ini sudah mulai diterapkan diberbagai sekolah di kota-kota besar di Indonesia, seperti di Jakarta, Bandung dan masih banyak lagi. Ujian Nasional dengan komputer ini pasti memiliki keunggulan dan kelemahannya masing-masing. Ujian Nasioal ini dikenal dengan nama Ujian Nasional Berbasis Komputer atau yang biasa disingkat menjadi UNBK. Ujian ini sudah mulai diterapkan sekitar dua tahun yang lalu. Keunggulan dari Ujian Nasional ini adalah siswa tidak perlu capek-capek untuk membulatkan jawaban, siswa tidak perlu mengeluarkan alat tulis untuk mengisi ujiannya. Namun, kelemahan dari UNBK ini adala...

Save Lagu Anak

         Bagi anak yang lahir tahun 90-an tentu tidak asing dengan Joshua, Tasya, Sherina, Trio Kwek-Kwek, bukan? Mereka adalah orang-orang yang mengisi masa kecil kita dengan lagu anak-anak yang sangat catchy dan easy listening dengan music ceria khas anak-anak dan mudah untuk ingat. Meskipun kita sudah beranjak dewasa dan menua, sampai sekarang kita tentu masih ingat dengan lagu-lagu yang dinyanyikan oleh mereka. Lagu yang popular pada zaman itu adalah Diobok-obok yang dipopulerkan oleh Joshua. Lagu yang berjudul Jagoan yang menjadi lagu pengisi dalam film Petualangan Sherina yang dinyanyikan oleh Sherina dan Derby. Saat liburan tiba, terkadang kita suka menyanyikan lagu Libur Telah Tiba yang dipopulerkan oleh Tasya.           Namun, akhir-akhir ini, lagu anak-anak tidaklah sepopuler dulu. Lagu-lagu remaja dan lagu dangdut yang tidak sesuai dengan umur sekarang lebih popular dikalangan anak-anak ketimbang lagu a...

Youtuber

         Setiap anak pasti mempunyai cita-cita yang diinginkannya. Kebanyakan anak jika ditanya apa cita-citanya biasanya anak tersebut menjawab ingin menjadi Dokter, Guru atau Polisi. Mereka menganggap bahwa Dokter, Guru dan Polisi adalah profesi yang hebat sehingga mereka ingin bercita-cita menjadi 3 profesi itu. Namun, di zaman yang serba modern ini, yang mana semuanya bisa diakses dengan sangat mudah. Youtube menjadi salah satu situs web berbagi video yang sedang digandrungi banyak orang. Tidak hanya orang dewasa yang menyukai Youtube, tetapi anak remaja dan anak kecil pun juga suka mengakses Youtube.           Akibat seringnya menonton Youtube, tak jarang ada remaja dan anak kecil yang yang meninginkan bahkan bercita-cita menjadi Youtuber seperti idolanya. Seperti yang mereka lihat, mungkin mereka beranggapan bahwa dengan menjadi Youtuber mereka akan dikenal banyak orang, kerjanya mudah, dan memiliki banyak ua...

Rindu Program TV Yang Mendidik

Pada tahun 2000-an, pertelevisian Indonesia masih diisi dengan program anak-anak dan kartun-kartun bahkan ada channel yang khusus untuk anak-anak yaitu, Spacetoon. Namun, sekarang channel Spacetoon sudah tidak ada, Spacetoon pasti sangatlah berkesan bagi anak yang sudah merasakan zaman dimana channel itu berjaya. Tidak hanya Spacetoon saja yang menampilkan kartun, channel  televisi swasta yang lain juga ikut menampilkan kartun seperti Spongebob Squarepants, Dora The Explorer, Chalkzone, Jimmy Neutron, dan masih banyak lagi. Namun, sekarang sudah jarang sekali televisi swasta yang menampilkan kartun atau program bagi anak yang mendidik. Pertelevisian Indonesia sedang ramai-ramainya menampilkan sinetron yang bertemakan percintaan remaja. Meskipun masih sangat belia, anak-anak sudah disuguhkan dengan tontonan yang tidak sesuai dengan umurnya. Hal ini tentu akan berdampak buruk bagi anak tersebut, dikhawatirkan anak tersebut akan menirukan apa yang dilakukan pemeran dalam sinetron....

Kurangnya Minat Baca

         Ada pepatah yang mengatakan bahwa “buku adalah jendela ilmu” dengan banyak membaca buku maka kita akan mengetahui banyak ilmu serta wawasan. Namun, untuk di Indonesia sendiri minat membaca masih sangatlah kurang. Jika dibandingkan dengan negara lain, Indonesia berada posisi terbelakang dalam minat baca. Hal ini tentu sangat memprihatinkan. Tentunya perlu usaha keras untuk kembali menumbuhkan minat baca terutama dikalangan anak-anak sekolah. Diperlukan usaha keras karena anak-anak sekarang lebih tertarik dengan gadget dibandingkan membaca buku.  Berdasarkan pengalaman penulis, di sekolah tempat dimana penulis menempuh pendidikan menengah atas. Pihak sekolah sudah menggalakkan program membaca di sekolah, kegiatan ini dilakukan di sekolah dari jenjang pendidikan dasar hingga jenjan. Kegiatan ini dilakukan setiap 10 menit sebelum proses pembelajaran dimulai, jika siswa sudah selesai membaca buku sampai habis. Maka siswa harus menceritakan kembali ap...

Tawuran

Dari dulu hingga sekarang, masalah tawuran antar pelajar masih saja terus terulang. Tawuran antarpelajar biasanya dilakukan oleh para siswa SMA, yang mana tidak tanggung-tanggung dalam tawuran para pelajar tersebut membawa senjata tajam berupa gear motor, celurit, katana atau yang kita kenal sebagai samurai bahkan balok dan batu juga ikut mereka bawa untuk amunisi menyerang lawannya. Kegiatan tawuran antarpelajar ini biasanya memang sudah menjadi tradisi dari angkatan sebelumnya dan kembali dilakukan oleh angkatan selanjutnya. Entah apa yang menjadi persoalan sehingga tawuran antarpelajar bisa terjadi. Tidak jarang tawuran antar belajar dapat memunculkan korban jiwa atau bahkan korban luka-luka karena terkena sabetan benda tajam atau terkena lemparan batu. Hal ini sempat terjadi pada 2012 yang mana tawuran antara SMA 6 dengan SMA 70 Jakarta merenggut korban jiwa. Hal ini tentu sangat disayangkan karena seorang pelajar seharusnya berfokus untuk mencapai cita-citanya dan mencapai pre...

Anak Zaman Sekarang

Akhir-akhir ini sedang booming dengan kata ‘ Kids Jaman Now ’ atau ‘Generasi Micin’ yang mana istilah itu ditujukan kepada anak mengikuti tren yang sedang trending akhir-akhir ini dan anak zaman sekarang yang berkelakukan tidak baik. ‘Generasi Micin’ muncul karena micin dianggap sebagai biang keladinya karena ada yang beranggapan bahwa jika mengkonsumsi micin akan menimbulkan kebodohan. Maka dari itu, muncullah istilah ‘generasi micin’ karena tindakan yang dilakukan terkesan bodoh seperti kelebihan mengkonsumsi micin. Banyak tingkah pola anak zaman sekarang yang terkesan aneh dan ada-ada saja. Meskipun baru menginjak usia sekolah dasar tetapi kelakuannya sudah aneh-aneh, misalnya masih SD sudah mengumbar-ngumbar kemesraan di sosial medianya. Gaya atau cara berpakaiannya sudah seperti orang dewasa dan tidak sesuai dengan usianya. Hal ini dapat dipengaruhi dari berbagai faktor yaitu, menirukan para artis sosial media yang gaya hidupnya tidak mencerminkan remaja yang baik, lingkungan...

Museum

Untuk mendapatkan ilmu pengetahuan kitat tidaklah harus selalu bersama guru di dalam kelas. Untuk mendapatkan ilmu pengetahuan yang luas kita seharusnya tidak hanya berguru pada satu orang guru, namun juga mencari pengetahuan dari sumber-sumber lain. Contohnya saja, dari buku, museum, kebun binatang dan masih banyak lagi. Menjelang liburan, biasanya yang dituju pertama adalah tempat rekreasi seperti kolam renang, pantai, taman bermain, dan lain-lain. Cobalah ubah hal itu dengan mengunjungi museum. Di Jakarta sendiri banyak sekali terdapat museum. Yang terkenal adalah museum Fatahillah, yang terletak di Kota, Jakarta Pusat. Saat musim liburan tiba, banyak sekali orang yang datang hanya untuk sekedar berforo atau masuk kedalam museumnya. Di kawasan koa tua, terdapat beberapa museum lagi yaitu, museum wayang, museum bank Indonesia, museum keramik. Kawasan Kota Tua dipilih karena kawasan ini memiliki lapangan yang luas dan dikelilingi berbagai museum. Selain museum Fatahillah di Kota,...

Belum Cukup Umur

SIM atau Surat Izin Mengemudi adalah salah satu syarat yang harus dipenuhi untuk berkendara. Untuk mendapatkan SIM seseorang harus berumur 17 tahun dan lulus dalam ujian yang diberikan pada saat proses pembuatan SIM. Bila sudah mendapatkan SIM serta surat-surat kendaraan yang lainnya berarti kita sudah memenuhi syarat sebagai pengendara yang baik. Selain surat-surat, kelengkapan lain dalam berkendara tentunya sangat dibutuhkan demi menunjang keselematan berkendara di jalan. Contohnya seperti helm yang berSNI, jaket, dan sepatu. Sering sekali kita lihat, banyak anak-anak yang masih belum cukup umur tetapi sudah pandai sekali mengendarai motor, tidak memakai helm, ugal-ugalan dan bonceng tiga. Tidak sedikit anak yang masih berusia sekolah dasar sudah pandai mengendarai sepeda motor. Biasanya, anak-anak ini memang sudah diizinkan untuk mengendarai motor oleh orang tuanya atau mereka yang diam-diam belajar motor tanpa sepengetahuan orang tuanya. Banyak orang tua yang beranggapan bahwa s...

Suudzon

       Suudzon adalah perilaku buruk sangka terhadap seseorang. Suudzon kepada setiap perilaku yang dilakukan oleh seseorang itu tidak boleh. Sebagai manusia, kita haruslah berprasangka baik (husnuzon). Pertanyaannya, apakah boleh sebagai seorang kita selalu suudzon kepada muridnya? Apakah sikap suudzon guru akan berdampak kepada siswa? Apa dampaknya? Tema ini saya ambil dari film Taiwan yang menurut saya sangat bagus untuk ditonton yang berjudul, “ Our Times ”. Dalam film ada karakter yang terkenal nakal dan bodoh di sekolahnya bernama Hsu Taiyu. Pada suatu hari, sikapnya berubah, ia jadi tidak nakal lagi dan sudah mulai belajar. Saat itu, masuklah seorang kepada sekolah baru ke kelas Taiyu. Kepala sekolah itu menanyakan siapa yang mendapatkan nilai paling tinggi di kelas, ternyata Taiyu lah yang mendapat nilai tertinggi di kelas. Kepala sekolah itu memaki Taiyu bahwa apa yang didapatkannya adalah hasil dari menyontek. Kemudian, Taiyu membela dirinya lalu kepala ...

Nikah Muda

          Setelah menyelesaikan wajib belajar 12 tahum atau lulus dari jenjang pendidikan menengah atas, setiap orang pasti memiliki target masing-masing untuk melanjutkan kehidupannya kemana. Ada yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, ada yang ingin langsung mencari pekerjaan, ada pula sudah berencana menikah setelah lulus jenjang pendidikan menengah atas. Bagi teman-teman dekatnya, pasti akan menerima undangan ke acara pernikahan temannya tersebut. Pada saat lulus SMA baru memasuki umur 17 tahun. Yang mana umur 17 tahun masih lah terlalu muda untuk melakukan pernikahan.           Jika melihat tren yang terjadi sekarang ini, tidak sedikit para selebgram yang mengkampanyekan tentang baiknya nikah muda. Ada yang beranggapan bahwa dengan menikah muda dapat terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan seperti zina dan masih banyak lagi. Namun, jika dilihat dari umurnya, menurut saya bukankah umur 17 at...

Married By Accident

        Pada saat menginjak usia remaja, pasti seorang remaja sudah mulai menyukai lawan jenisnya. Hal ini sangatlah wajar dialami oleh para remaja. Tidak sedikit anak-anak remaja usia sekolah yang sudah mulai berpacaran. Mereka tak segan untuk menampilkan kemesraannya yang di upload di sosial media yang dimilikinya, entah itu berupa foto ataupun hasil screenshot chat antara mereka berdua. Jika melihat di facebook ataupun sosial media yang lainnya, kita sering melihat remaja yang sudah kelewatan batas dalam menampilkan kemesraannya dengan kekasihnya. Hal ini tentu sangat miris jika dilihat, bagaimana tidak seorang remaja sudah tidak malu menampilkan kemesraannya seperti layaknya pengantin baru.           Dari buku yang pernah saya baca, angka perempuan yang sudah tidak perawan itu masih tinggi. Bayangkan saja, tidak sedikit siswi usia SMA yang kehilangan keperawanannya di usia yang semuda itu dan hal itu lakukan oleh k...

Meniru Sinetron

Beberapa waktu yang lalu pertelevisian Indonesia sempat ramai dengan sinteron ‘Anak Jalanan’ yang mana sinteron itu bercerita beberapa geng motor dan kisah cinta dua pemeran utamanya yaitu Reva dan Boy. Di dalam sinetron ini, terdapat adegan perkelahian antargeng motor yang satu dengan yang lain, balapan motor, dan adengan mesra Reva dan Boy. Meskipun sinteron ini masuk kategori Remaja, namun tidak hanya remaja yang menonton sinetron ini, tetapi banyak juga anak-anak kecil usia sekolah dasar yang menonton sinetron ini. Ya, anak-anak itu pastinya melihat bagaimana geng motor tersebut berkelahi, kemesraan Reva dan Boy dan masih banyak lagi. Bukan hanya ‘Anak Jalanan’ saja, tetapi hampir disetiap televisi Indonesia banyak sekali yang menanyangkan sinetron yang memiliki jalan cerita yang tidak mendidik. Contohnya adegan kebut-kebutan di jalan, cinta-cintaan, pembullyan, menjelek-jelekkan guru, dan masih banyak lagi. Hal ini tentu membawa dampak buruk bagi anak yang menontonnya. Sedikitn...

Pintar Berbohong

            Sebagai mahasiswa tentu tidak asing dengan kata “Mahasiswa boleh salah tetapi tidak boleh bohong”, hal ini sering didengar pada saat kegiatan ospek berlangsung yang mana kalimat tersebut diserukan oleh para senior atau bahkan dosen yang mengucapkannya saat proses pembelajaran di kelas sedang berlangsung. Seperti yang kita ketahui bahwa berbohong adalah suatu perbuatan yang tidak dibenarkan dalam ajaran agama manapun. Sedari kecil, pasti kita sudah diajarkan untuk berperilaku dan berkata jujur oleh orang tua dan guru. Lebih baik mengakui kesalahan dari pada harus berbohong.           Beberapa waktu yang lalu, kita dihebohkan dengan seorang laki-laki yang berinisial DH. DH sempat menjadi perbincangan di media-media online maupun di media televisi karena prestasi yang diraihnya dalam bidang akademik. Ia pernah diundang dalam suatu acara televisi sebagai bintang tamu. Ia sempat dibangga-banggakan oleh ...

Pengangguran Berpendidikan Tinggi

         Berpendidikan tinggi dan memiliki gelar sarjana tentu menjadi impian bagi semua orang. Dengan mempunyai pendidikan tinggi dan gelar yang terdapat di belakang nama seseorang maka orang tersebut diharapkan dapat mendapatkan pekerjaan dan kehidupan yang mapan pula. Itulah yang selama ini menjadi bayangan setelah lulus dari perguruan tinggi dan mendapatkan gelar sesuai denga program studi yang kita ambil. Dengan gelar yang disematkan di belakang namanya, tentulah itu menjadi beban tersendiri.           Namun, bagaimana jika kita memiliki pendidikan yang tinggi tetapi tidak mempunyai pekerjaan? Jika hal ini terjadi, maka akan banyak omongan yang didapat entah dari tetangga, saudara bahkan dari orang tua sendiri. Banyaknya lulusan sarjana yang diluluskan dari banyak universitas di Indonesia, namun tidak sebanding dengan lapangan pekerjaan yang ada. Orang dengan pendidikan tinggi belum tentu akan mendapatkan peke...

Pacaran Menambah Semangat Belajar?

Seperti lagu yang berjudul, “Kisah Kasih di Sekolah” yang populerkan oleh penyanyi legendaris kebanggaan Indonesia, yaitu almarhum Chrisye. Lagu itu bercerita tentang kisah cinta yang terjadi pada masa-masa sekolah. Kisah cinta pada masa sekolah tentulah sangat berkesan karena pada masa-masa itu kita baru yang saja menginjak usia remaja merasakan bagaimana senang dan sedihnya jatuh cinta. Menginjak usia remaja tidak sedikit baik laki-laki maupun peremuan yang mulai menyukai lawan jenisnya dan kemudian memutuskan berpacaran di usia yang terbilang masih labil yang mana remaja tentu masih sulit untuk mengontrol emosi dan masih mempertahankan keegoisannya. Tidak sedikit remaja yang duduk di bangku SMA sudah mempunyai pacar dan mengenalkan pacarnya kepada orang tua. Tentu reaksi setiap orang tua berbeda-beda, ada orang tua yang menentang dengan tegas anaknya berpacaran di usia remaja apalagi masih sekolah karena orang tua tersebut beranggapan bahwa pacaran nantinya prestasi anaknya aka...

Anak Jalanan

Bila kita membaca judulnya saja, pasti kita langsung berpikir tentang kisah cinta antara Reva dan Boy dalam sinetron yang berjudul ‘Anak Jalanan’ yang beberapa waktu lalu menjadi perbincangan banyak orang karena jalan ceritanya tentang geng motor dan kisah cinta dua pemeran utamanya. Namun, dalam tulisan kali ini, penulis  tentu tidak akan membahas bagaimana perjalanan cinta Reva dan Boy. Langsung saja ke pembahasan mengenai ‘Anak Jalanan’ yang akan penulis sampaikan di tulisan kali ini. Memiliki perekonomian yang cukup, dapat bersekolah di tempat yang bagus, memiliki rumah yang mewah, dan banyak mainan di dalamnya tentulah menjadi impian semua anak. Namun, bagaimana dengan anak yang kurang beruntung? Anaka-anak kurang beruntun ini, mereka lahir dari keluarga yang serba kekurangan. Jangankan untuk bersekolah, untuk makan saja terkadang orang tua mereka harus membanting tulang demi menghidupi keluarganya. Dengan penghasilan orang tua yang tidak memungkinkan, tidak sedikit orang t...

Salah Jurusan

Setiap pelajar tentu saja memiliki keinginan untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi agar dapat meraih cita-cita dan impiannya. Untuk meraih apa yang diharapkan oleh kita harapkan tentulah kita harus menekuni bidang kita sukai atau apa yang selama ini kita impikan untuk membangun masa depan yang lebih cerah. Sejak SMA/SMK, seorang pelajar sudah masuk ke penjurusan. Setiap pelajar SMA/SMK akan memilih jurusan mana yang akan ia geluti. Untuk SMA sendiri umumnya ada dua jurusan terpopuler yaitu, IPA dan IPS tetapi di beberapa sekolah tertentu juga menyediakan jurusan Bahasa. Begitu pula saat akan memasuki Perguruan Tingga, kita juga akan memilih program studi apa yang akan kita ambil. Namun, bagaimana jika ada seorang pelajar atau mahasiswa yang salah jurusan? Salah jurusan dalam artian orang tersebut tidak masuk ke dalam jurusan yang ia inginkan atau terjebak karena pilihan orang tua. Hal ini penulis banyak temukan di jenjang pendidikan menengah atas dan perguruan...

Bakat Menjadi Petaka

          Banyak sekali orang di dunia ini yang memiliki bakatnya sendiri dan menjadikan seseorang terkenal karena bakat yang ia miliki. Ada bakat yang banyak orang bisa melakukannya dan adapula bakat unik yang jarang sekali dimiliki oleh orang lain. Memiliki bakat merupakan suatu kebanggaan bagi seseorang. Selain itu, bakat juga merupakan suatu anugerah yang Tuhan berikan kepada hambanya. Di era modern seperti sekarang ini, dimana dunia seperti tanpa batas kita bisa melihat pertunjukkan bakat dari berbagai negara. Ketika menonton pertunjukkan bakat di televisi atau pertunjukkan secara langsung tentunya kita pasti berdecak kagum saat melihat orang tersebut menunjukkan bakatnya di depan juri. Ketika seseorang memenangkan suatu perlombaan unjuk bakat yang ditayangkan di televisi tentu saja orang tersebut akan menjadi terkenal dan banjir tawaran pekerjaan dimana-mana.           Namun, di zaman sekarang ini menjadi ter...

[RESUME] Filsafat Pengetahuan

BAB I FILSAFAT PENGETAHUAN 1.       Pendidikan dan Logika Berpikir Pendidikan Indonesia, berada dalam kebingungan akut. Ia dianggap gagal memainkan perannya dalam proses pencerdasan output  yang terlihat dari kecilnya indeks prestasi peserta didik ketika mengakhiri studinya dalam Ujian Nasional di jenjang pendidikan dasar dan menengah, meskpun standar kelulusannya, dinilai terlalu rendah jika harus dibandingkan dengan standar kelulusan beberapa negara tetangga di Asia Tenggara. Dalam analisis Cecep Sumarna, sebenarnya ada persoalan lain yang jauh lebih rumit. Misalnya, dalam soal ketidakmampuan dunia pendidikan dalam membentuk dimensi kualitatif peserta didik yang solusinya hanya dapat dilakukan melalui kegiatan berpikir jernih dalam mengaktivasi psikis peserta didik ke dunia yang abstrak, yang prosesnya tidak dapat diamati hanya dengan menggunakan alat indera manusia. Kegagalan substantive dimaksud, salah satunya, menurut penulis terletak pada...